Kamu harus tau, Apa yang harus dilakukan pada motor pada pagi hari
Kamu harus tau, Apa yang harus dilakukan pada motor pada pagi hari
Selamat datang di blog sederhana ini. Kali ini kita akan share mengenai apa saja yang harus kita lakukan dipagi hari dengan motor kita. Pagi hari merupakan awal aktivitas untuk memulai kegiatan. Motor merupakan kebutuhan utama transportasi untuk membantu kegiatan sehari hari. Sama terkait manusia, motor di pagi hari harus ada tindakan khusus untuk menghasilkan daya motor dan perawatan ringan pada motor. Ini sangat penting untuk umur dari motor tersebut. Apabila hal ini kita lakukan dengan baik dalam keseharian, maka kita membantu motor untuk memperpanjang usianya. Berikut apa saja yang harus kita lakukan pada pagi hari dengan motor kita,
1. Hidupkanlah mesin dengan awalan KICK STATER
Menghidupkan mesin dengan kick stater merupakan hal penting yang kita harus kita lakukan pada pagi hari. Mungkin timbul pertanyaan kenapa harus menggunakan kick starter? Kan sudah ada tombol stater elektrik? Ini adalah fenomena yang paling banyak muncul. Kick stater digunakan pada pagi hari untuk membantu memperpanjang usia dari batrai motor. Karna pada saat awal kita menggunakan elektrik stater maka untuk memutar fly whel mesin membutuhkan suplai arus yang besar. Inilah hal yang membuat aki kita cepat habis. Maka dari itu sebaiknya kita menggunakan kick stater untuk menghidupkan motor. Ini mampu membantu perawatan batrai dan memperpanjang usia batrai. Jadi kita bisa gunakan standar ganda kemudian gunakan kick stater
2. Gunakanlah CUK motor
Handle cuk atau kabel cuk diciptakan oleh perusahaan ada fungsinya. Komponen ini banyak sekali tidak digunakan oleh masyarakat. kebanyakan ada yang langsung menggas motornya. Cuk adalah piranti yang berfungsi untuk menutup ruangan trotel agar campuran bahan bakar dan udara gemuk. Karna pada pagi hari bahan bakar yang terdapat pda ruang bakar atau karburator itu terjadi penguapan. Maka dari itu dibutuhkan suplai bahan bakar yang banyak pada ruang bakar. apabila suplai bahan bakar sudah gemuk maka kita bisa membuka katup cuk kembali. Agar udara dan bahan bakar akan tercampur secara ideal yaitu 14 : 1. 14 untuk udara dan 1 untuk bahan bakar.
3. Panaskanlah mesin sampai suhu 80-90 derajat celciuc
Kenapa kita harus memanaskan sampai 80-90 derjat? Karna suhu kestabilan engine yang baik itu adalah pada suhu 80-90 derajat. Dan ini masing-masing motor bebeda rentang lama waktunya untuk memanaskan mesin. Tapi bisa kita ambil secara umum antara 5-10 menit dengan keadaan idel atau tidak digas atau dengan gas stasioner antara 5-7 menit. Dengan mencampai temperatur mesin tersebut bahan bakar dan udara yang akan dibakar akan mencapai tahap maksimal. Ini akan berpengaruh terhadap daya mesin dan emisi yang akan dikeluarkan.
4. Tutuplah hidung mencegah asap motor
Kenapa kita harus menutup hidung? Coba kita cermati, karna pada pagi hari motor membutuhkan campuran yang gemuk (bahan bakar lebih banyak dari pada udara) maka gas CO dan HC akan lebih banyak keluar karna campuran yang dibakar menjauhi lamda pembakaran. Lamda pembakaran yaitu 14 : 1. Jadi pada pembakaran awal ini akan banyak menghasilkan gas CO dan HC bahkan Nox yang berbau. Maka sering kali kita mencium bau yang aneh pada saat asap pertama kali keluar dari motor. Usahakan menutup mulut dan hindari anak anak dari asap ini. Asap ini sangat mengganggu kesehatan
Demikianlah share blog kali ini. semoga bermanfaat. lihat juga artikel lainnya ya gusy.. salam otomotif cerdas
0 Response to "Kamu harus tau, Apa yang harus dilakukan pada motor pada pagi hari"
Post a Comment